Kamis, 24 Mei 2012

Enam Juta Pria Indonesia Berisiko Kena HIV/AIDS

[imagetag]
Puluhan aktivis menggelar aksi simpatik dengan membentuk simbol peduli AIDS, di sekitar Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (27/11/2011). Aksi digelar untuk memperingati hari AIDS sedunia setiap 1 Desember.

JAKARTA Ketua Komisi Penanggulangan AIDS Indonesia Nafsiah Mboy mengatakan, sekitar enam juta laki-laki berisiko terkena HIV/AIDS, akibat perilaku seksual yang tidak sehat.

"Perilaku seksual yang tidak sehat dari enam juta laki-laki ini, dapat mempercepat penyebaran HIV/AIDS. Penyakit ini kemudian sangat berpotensi tertular kepada ibu rumah tangga yang tidak mengerti apa-apa," tutur Nafsiah dalam seminar 'Beyond MDGs: Indonesia's Role as Middle Income Country on HIV and Sexual and Reproductive Health Rights' di Jakarta, Senin (21/5/2012) lalu.

Perilaku seksual tidak sehat tersebut, menurut Nafsiah, disebabkan karena pembangunan yang bersifat maskulin atau kelelaki-lelakian.

"Hampir di setiap daerah pembangunan, baik berupa perkebunan kelapa sawit atau pertambangan di mana terdapat banyak laki-laki, akan terdapat perempuan-perempuan yang melayani kebutuhan seksual pria tersebut," jelasnya.

Nafsiah mengungkapkan, jika dulu penularan HIV/AIDS lebih banyak disebabkan karena penggunaan narkotika dan obat terlarang, maka sekarang penyebab dominannya adalah perilaku seksual.

Sehingga, lanjut Nafsiah, enam juta laki-laki tersebut kemudian berpotensi menularkan penyakit HIV/AIDS kepada istri-istri yang sebenarnya berperilaku seksual sehat. (tm) Sumber

703302

Terkait

Description: Enam Juta Pria Indonesia Berisiko Kena HIV/AIDS Rating: 4.5 Reviewer: Sinta Ayu ItemReviewed: Enam Juta Pria Indonesia Berisiko Kena HIV/AIDS
Al
Mbah Qopet Updated at: 03.58