Li Zing, sarjana 27 tahun, kecewa karena perusahaan itu telah memodifikasi foto wanita tersebut terlalu banyak, sampai-sampai ia tak mengenali wanita itu ketika bertemu dengannya di dunia nyata.
Dalam tuntutannya, ia meminta uang yang telah ia berikan ke perusahaan itu senilai 115 ribu rupiah dikembalikan. Ia juga menuntut tambahan ganti rugi sekitar 7 juta rupiah.
Di pengadilan, biro jodoh itu bersikukuh mereka telah memberikan kliennya pasangan terbaik.
"Kami memberikan wanita yang menurut kami cocok. Dia (Li Zing) juga bukan bintang film dan kami masih mencoba mencari pasangan yang tepat untuk dirinya."
Kasus ini masih berlanjut dan belum diketahui siapa yang diloloskan oleh hakim, tapi agar kamu tak mengalami kasus serupa, mungkin lain kali kamu mau menggunakan jasa biro jodoh, sebaiknya pastikan dulu karyawan mereka tidak ada yang mahir menggunakan photoshop.
Sumber